Wednesday, 7 December 2016

4 Turnamen Sepakbola Antar Negara Bagian Di Benua Asia


Benua asia merupakan benua yang paling besar luasnya diantara benua lainnya penduduknya pun juga paling banyak kompetisi sepakbolanya pun menarik perhatian walaupun kalah tenar dengan kompetisi sepakbola eropa yang begitu modern dan sangat beda dengan benua asia dari segi industri akan tetapi yang membedakan antara benua yang lainnya adalah adanya kompetisi antar negara bagian dimasing-masing negara asia lainnya yang menarik untuk dibahas karena dibenua-benua lainnya pun sejauh ini belum ada mungkin dibentuknya kompetisi negara antar negara bagian ini untuk mempererat hubungan negara dimasing-masing negara bagiannya melalui sepakbola belum ada sejarah yang pasti kenapa kompetisi antar negara di asia ini bisa ada. 

  • Gulf Cup (Asia Barat) 
From sportsmoney.cn
Kompetisi Gulf Cup merupakan salah satu turnamen antar negara dibagian asia barat yang paling tua karena turnamen ini dimulai pada tahun 1970 sebenarnya turnamen ini didirikan pada olimpiade musim panas tahun 1968 oleh beberapa negara di semenanjung Arab tetapi baru terlaksana pada tahun 1970 dan yang uniknya adalah Gulf Federation Football ini mulai terbentuk di bulan Mei 2016 berkantor pusat di Doha, Qatar. tercatat ada 8 anggota yang terdaftar di GFF, pemegang gelar terbanyak di turnamen ini adalah Kuwait dengan 10 gelar dan diturnamen ini Bahrain belum sama sekali meraih gelar meskipun sudah 4 kali melaju ke final. Gulf Cup rutin digelar setiap 2 tahun sekali dan berlangsung dibulan Desember hingga Januari. 

  • SAFF Cup ( Asia Selatan) 
From goalnepal.com
Turnamen SAFF merupakan turnamen yang tertua kedua setelah Gulf Cup, turnamen yang berada di asia bagian selatan ini ada 7 negara yang mengikuti dibawah naungan South Asia Football Federation turnamen SAFF Cup mulai diadakan pada tahun 1993 federasinya sendiri mulai berdiri pada tahun 1997 dan India merupakan negara pemegang gelar terbanyak di SAFF Cup sebanyak 7 kali disusul Maladewa, Bangladesh, Afghanistan, dan Srilanka masing-masing 1 gelar sedangkan Pakistan, Bhutan dan Nepal belum sama sekali meraih gelar juara. turnamen ini terdiri dari 2 grup lalu juara dan runner up grup melaju ke fase knockout system dan diselenggarakan mulai bulan Desember dan berakhir dibulan Januari. 

  • AFF CUP (Asia Tenggara) 
From wikipedia.org

Turnamen yang dahulunya bernama Tiger Cup ini merupakan salah satu turnamen yang begitu tenar di benua asia jika dibandingkan dengan turnamen antara negara bagian lainnya karena sebagian pecinta sepakbola di Asean sangat fanatik sekali dengan sepakbola terutama Indonesia penontonnya pun sangat banyak sudah jelas sangat menarik perhatian para sponsor turnamen ini federasi AFF sebenarnya sudah berdiri dulu pada tahun 1984 dan kemudian pada tahun 1996 di mulailah AFF Cup yang diadakan setiap 2 tahun sekali. awalnya turnamen ini hanya diadakan hanya disatu negara hingga tahun 2000 dan kemudian pada tahun 2002 turnamen AFF Cup diadakan di dua negara kemudian berubah lagi pada tahun 2004 di semifinal dan final memakai sistem home and away dengan aggregat sebagai penentunya. Thailand dan Singapura sebagai pemegang gelar terbanyak di AFF Cup dengan 4 gelar disusul Malaysia dan Vietnam masing-masing 1 gelar sedangkan Indonesia sudah 4 kali melaju ke final tetapi selalu kandas di final. 

  • EAFF (Asia Timur) 
From wikipedia.org
Turnamen EAFF Cup merupakan turnamen yang usianya paling muda diantara turnamen antar negara bagian lainnya dan paling cepat penyelenggaraannya karena hanya satu grup dan dinegara bagian ini merupakan kumpulan raksasa asia dicabang sepakbola dan sudah ada 10 negara yang menjadi anggota EAFF turnamen ini mulai diadakan pada tahun 2003 setelah setahun berdirinya federasi EAFF sistem kompetisi di EAFF mengunakan sistem satu grup dengan dua kali fase kualifikasi dan pemenang dari kualifikasi kedua berhak untuk melaju ke putaran final EAFF cup. pemegang gelar terbanyak diturnamen ini adalah Korea Selatan dengan 3 gelar sedangkan China 2 gelar dan Jepang 1 gelar sementara Korea Utara dan Hongkong belum pernah juara diturnamen ini.



0 komentar:

http://www.resepkuekeringku.com/2014/11/resep-donat-empuk-ala-dunkin-donut.html http://www.resepkuekeringku.com/2015/03/resep-kue-cubit-coklat-enak-dan-sederhana.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/10/resep-donat-kentang-empuk-lembut-dan-enak.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/07/resep-es-krim-goreng-coklat-kriuk-mudah-dan-sederhana-dengan-saus-strawberry.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/06/resep-kue-es-krim-goreng-enak-dan-mudah.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/09/resep-bolu-karamel-panggang-sarang-semut-lembut.html