Memasuki bulan Desember hingga Maret ataupun negara yang berada di belahan selatan bumi yang juga mengalami musim dingin akan tetapi berbeda bulannya yaitu dari bulan Juni hingga Desember pasti mengalami musim salju terutama negara-negara yang yang beriklim subtropis dan sedang. tak hanya di musim panas saja ada olahraga khususnya, pada musim dingin pun juga ada olahraga khususnya dan ada juga kejuaraan tingkat dunia hingga olimpiade pada kejuaraan tingkat Asia pun ada juga namanya adalah Asian Winter Games dan Indonesia pada tahun 2017 mulai ikut kejuaraan tersebut untuk pertama kalinya. di antara olahraga musim dingin yang banyak ada olahraga yang cukup unik pada musim dingin berikut ini adalah olahraga tersebut.
- Biathlon
From pinterest.com |
Olahraga yang satu ini memang jarang terdengar namanya jika dibandingkan dengan olahraga ski jumper. yang unik dari olahraga ini adalah perpaduan antara dua cabang olahraga yaitu ski lintas alam dan menembak, format pertandingan olahraga ini terbagi dalam 4 kategori yaitu :
Perorangan : jadi setiap para atlet biathlon dibolehkan menembak 4 kali dengan total 4 target dan jika 4 kali gagal menembak akan terkena pinalti selama satu menit.
Sprint : setiap atlet biathlon diberi kesempatan menembak 2 kali dengan total 10 target dan jika gagal akan mendapat pinalti berupa loop 150 M sebelum dapat melanjutkan balapan.
Pursuit : atlet biathlon akan memulai pertandingannya secara terpisah berdasarkan catatan waktu dari pertandingan sebelumnya dan peserta yang berhasil mencapai garis finish adalah pemenangnya sebelumnya peserta diharuskan menembak sebanyak 4 kali dan jika gagal maka akan terkena pinalti berupa loop 150 M.
Start Masal : seluruh atlet biathlon yang mengikuti pertandingan melakukan start bersama-sama dan berhasil mencapai garis finish dialah pemenangnya, sama dengan kategori sprint jika gagal menembak tepat sasaran akan mendapat pinalti berupa loop 150 M.
- Ice Cross Downhill
From netnewsledger.com |
Olahraga ini merupakan salah satu olahraga yang ekstrim di musim dingin sekilas memang mirip dengan olahraga hoki es kalau di musim panas ada olahraga Bike Downhill, di musim dingin ada olahraga yang namanya Ice Cross Downhill hampir sama dengan bike downhill yaitu sama-sama menuruni sebuah trek dengan kecepatan yang sangat tinggi dan biasanya di treknya ada undakan tinggi dan akan ada 4 peserta yang menuruni lintasan ice cross downhill ini siapa yang cepat masuk ke garis finish dialah pemenangnya tak jarang ada peserta yang jatuh karena tabrakan dengan peserta lain ataupun tidak bisa mengendalikan kecepatannya dan olahraga ini merupakan salah satu olahraga yang menarik untuk ditonton.
- Bobsleigh
From dadlogic.net |
Olahraga ini hampir mirip dengan Ice Downhill Cross tetapi bedanya olahraga ini bisa dimainkan oleh dua orang ataupun 4 orang dan treknya pun lebih panjang kalau bisa dibilang olahraga ini memerlukan kerjasama tim karena jika 2 orang yang satu jadi pengemudi dan yang belakangnya menjadi pengerem beda jika dimainkan dengan 4 orang yang depan menjadi pengemudi dan yang kedua menjadi pengerem dan duanya lagi menjadi pendorong. olahraga ini dimainkan menggunakan kereta salju yang aerodinamis dari terbuat kaca serat dan baja dibagian bawahnya terdapat empat alas luncur baja dan dua alas luncur memiliki stir yang bisa dibelokan ke kiri ataupun ke kanan menggunakan tali dan ada tuas rem yang memperlambat ataupun untuk berhenti. olahraga ini dilakukan dari start dengan cara berdiri lalu di dorong sejauh 50 meter kemudian kereta akan meluncur dengan kecepatan sekitar 40 KM/jam dan dapat ditempuh dalam waktu kurang dari 6 detik dengan panjang sirkuit 1.500 M.
- Curling
From adventure.howstuffworks.com |
Sekilas memang olahraga ini mirip dengan hoki es, tetapi ini berbeda Curling dimainkan oleh dua regu yang masing-masing dari 4 orang pemain secara bergantian meluncurkan batu granit diatas permukan es kemudian batu granit tersebut di luncurkan menuju daerah sasaran yang disebut house yang berada pada sisi lintasan yang bersebrangan yang ditandai dengan lingkaran berwarna merah dan biru. tujuan dari permaianan ini adalah mengumpulkan angka sebanyak-banyaknya angka yang didapat oleh regu yang memiliki batu terdekat dari titik pusat house pada akhir setiap babak yang dimainkan dan dalam medominasi house kita diperbolehkan membenturkan batu ke batu milik lawan hingga terdorong dari house apabila satu batu milik lawan sudah keluar dua pemain harus mendorong batu tersebut menggunakan sikat dan mengarahkan batu menuju sasaran yaitu house. olahraga ini juga memerlukan strategi yang tepat agar bisa memenangkan pertandingan.
- Nordic Combained
From olympicchannel |
Nordic Combained merupakan olahraga perpaduan antara ski lintas alam dan lompat ski dan cabang olahraga ini menuntut daya tahan stamina para atlet karena olahraga nordic combained ini salah satu olahraga yang cukup berat di musim dingin dan 4 kategori dalam pertandingan ini diantaranya :
Perorangan : nomer ini terdiri dari dua lompatan ski normal hill dan ski lintas alam sejauh 15 M kemudian nilai lompatan ski di hitung dari jauhnya lompatan dan keindahan lompatan.
Start Masal : lomba ski lintas alam dimulai terlebih dahulu lalu pemenang lintas alam mendapat nilai poin 120 sementara peserta yang lambat mencapai finish pengurangan point sebanyak 15 point untuk setiap keterlambatan di belakang catatan waktu pemenang.
Sprint : pada nomer sprint peserta di haruskan melompat hanya sekali saja yang dilakukan pada large hill dan ditambah lomba lintas alam sejauh 7,5 KM.
Hurricane Sprint : nomer ini merupakan nomer yang baru pada cabang olahraga Nordic Combained, jarak ski lintas alam tetap 7,5 KM namun hanya atlet yang terbaik dalam lompat ski saja yang mendapat jarak 7,5 KM sedangkan untuk atlet yang dibelakangnya garis startnya dimundurkan 24 meter untuk setiap satu poin dibawah poin yang dicapai oleh atlet terbaik. intinya atlet yang mendapat nilai rendah harus memulai garis start yang lebih jauh dibelakang.
0 komentar:
Post a Comment